NEWS
DETAILS

Memperingati hari kartini, PT Trio Motor selaku Main Dealer Honda di Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng) mengadakan kegiatan bakti sosial dan edukasi safety riding, Minggu (21/4/2019) lalu. Di antaranya dalam kegiatan itu, membagi-bagikan safety gear seperti jaket dan helm kepada pengendara yang melintas di Kota Banjarmasin. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari itu diawali dengan kegiatan bakti sosial bersama komunitas sepeda motor Honda CBR Reborn Martapura dan bagi-bagi jaket dan helm di jalanan bersama Bripda Ayu. PT Trio Motor bersama para srikandi dari komunitas motor tersebut mengunjungi Panti Sosial Werdha Budi Sejahtera yang berlokasi di Martapura, Kabupaten Banjar.

Setelah kegiatan bersama komunitas, PT Trio Motor juga kembali turun ke jalanan Kota Banjarmasin bersama Bripda Ayu dari Polresta Banjarmasin untuk mengedukasi serta memberikan safety gear seperti jaket dan helm khusus untuk pengendara wanita yang melintas di simpang empat Hotel A Banjarmasin.

"Sebagai Polwan pada kesempatan kali ini saya ingin kembali mengingatkan para perempuan yang berkendara dijalan raya untuk selalu taat berlalu lintas dan selalu menggunakan perlindungan seperti helm dan jaket saat berkendara," ucapnya dalam rilis yang diterima Banjarmasinpost.co.id.

Dara yang bertugas di Unit Dikyasa Polresta Banjarmasin yang senantiasa turut serta dalam kampanye #Cari_Aman di jalan raya bersama Instruktur Safety Riding PT Trio Motor mengatakan bahwa tingkat pelanggaran dikalangan ibu-ibu cukup banyak, mulai dari hal yang sepele seperti tidak mengklik helm saat berkendara padahal hal tersebut sangatlah penting.



 

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK